PENASULTAN.CO.ID,SERANG,-->> Wali Kota Serang di dampingi Asda III Kota Serang serta Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Serang, menerima audiensi Beauty Muslimah Indonesia di ruang aula Wali Kota Serang, Senin (11/09).
Kegiatan audiensi dengan Beauty Muslimah Indonesia tersebut dalam rangka ingin mengangkat kultur Budaya, Pariwisata dan Keanekaragaman di Kota Serang melalui industri perfilman syariah.
Seperti yang disampaikan oleh Direktur Regional Beauty Muslimah Indonesia Banten, Wildan Aulia mengatakan Beauty Muslimah merupakan sebuah ruang bagi muslimah yang memiliki harapan serta keinginan untuk terus bertumbuh menjadi teladan bagi yang lain.
“Kami ingin dengan adanya Beauty Muslimah Indonesia, bisa memberikan inspirasi bahwa setiap bentuk fashion dan entertaiment, bukan hanya diisi dengan hal yang demikian namun bisa juga dikemas dengan nuansa yang islami/Syariah” ujar Wildan.
Adapun mengenai pembentukan perfilman Beauty Muslimah Indonesia, Asisten Daerah III Kusna Ramdani mengatakan bahwa sejatinya Pemerintah Kota Serang selalu mendukung bentuk hal positif.
“Kami Pemerintah Kota Serang akan terus mendukung karena ini bisa mengangkat berbagai aspek yang ada di Kota Serang” ungkap Kusna.
Menambahkan hal serupa, Wali Kota Serang Syafrudin juga mengatakan Ini merupakan program yang bagus terutama mengangkat wisata budaya di Kota Serang, sementara Pariwisata yang baru terangkat di Kota Serang hanya wisata religi, sedangkan wisata yang lain belum terangkat.
“Kalau wisata religi sudah terangkat mungkin hingga ke manca negara, selain itu pokdarwis (kelompok sadar wisata) di Kota Serang juga tentunya perlu diangkat” tutur Syafrudin.
“Apapun programnya yang penting sinergi dengan Pemerintah Kota Serang pasti akan selalu didukung, mudah-mudahan banyak manfaatnya setelah diselenggarakannya perfilman seperti ini di Kota Serang” sambungnya.
(UCI/RED)
COMMENTS